Penanggalan (mitologi)

Penanggalan (mitologi)
Makhluk misterius
Kelompokmakhluk dalam legenda
Subkelompokmakhluk nokturnal
Cirikepala wanita melayang-layang dengan isi perut yang menggantung dan terburai
Asal
NegaraIndonesia, Malaysia
DaerahAsia Tenggara

Penanggalan atau Hantu Penanggal atau Hantu Kepala (disebut Kuyang di Kalimantan) adalah makhluk mirip vampir dalam cerita rakyat di daerah Semenanjung Malaya, disebut juga Balan-balan di Sabah. Kata "Penanggal" atau "Penanggalan" bermakna "melepaskan", sesuai dengan gambaran Penanggalan yang diceritakan sebagai perempuan yang mampu melepaskan kepalanya, lalu kepala tersebut (dengan usus dan isi perut yang bergantungan) terbang untuk mencari mangsa pada malam hari.


From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Tubidy